Mengenal Sertifikasi Internal Audit Certified Internal Audit

Mengenal Sertifikasi Internal Audit Certified Internal Audit

CIA atau yang biasa disebut dengan Certified Internal Audit merupakan sebuah pengakuan bagi auditor internal, yang ilmu dan kemampuannya sudah diakui. Certified Internal Audit (CIA) atau di Indonesia sama dengan Qualified Internal Audit (QIA) merupakan prestasi yang menunjukkan kualifikasi seseorang dengan kualitas dan profesional di bidang audit internal yang cukup tinggi dan diakui setara dengan auditor internal tingkat internasional.

Pemberian sertifikat Qualified Internal Auditor diberikan oleh Dewan Sertifikasi Qualified Internal Auditor (DS-QIA). DS-QIA merupakan kelompok yang terdiri atas pakar senior di bidang audit internal dengan melalui pendidikan audit internal berjenjang atau ujian sertifikasi QIA. DSQIA membuka kelas pendidikan dan pelatihan sertifikasi QIA setiap bulannya.  

Kelas yang dibuka mulai dari Kelas Audit Intern Tingkat Dasar I dan Audit Intern Tingkat Dasar II dengan biaya Rp 8.000.000,00. Kelas Audit Intern Tingkat Lanjutan I dan II dengan biaya Rp 9.000.000,00. Kelas Interns Tingkat Menejerial dapat diikuti dengan mengeluarkan biaya sebesar Rp 10.000.000,00.

Syarat Menjadi Qualified Internal Auditor

Sertifikasi QIA dapat diikuti oleh masyarakat umum, masyarakat yang berprofesi di bidang audit, maupun mahasiswa. Sertifikat Qualified Internal Auditor dapat diperoleh dengan menempuh pendidikan yang sudah ditetapkan sebagai syarat. Syarat umum untuk mengikuti sertifikasi Qualified Internal Auditor adalah dengan memiliki latar belakang pendidikan minimal D3 dan memiliki pengalaman kerja sebagai auditor selama satu tahun.

Sertifikat akan diberikan kepada peserta yang sudah memiliki pengalaman kerja sebagai auditor minimal 1 tahun dan sudah lulus ujian dari 23 . materi yang diujikan selama lima jenjang pendidikan. Terdapat beberapa jenjang pelatihan untuk program sertifikasi QIA yaitu mulai dari sertifikasi QIA tingkat dasar, sertifikasi tingkat lanjutan dan tingkat manajerial.

Sifat yang Harus Dimiliki Qualified Internal Auditor

Sebagai Qualified Internal Auditor tentu harus dituntut dengan memiliki sikap yang menjunjung standar perilaku profesional yang tinggi. Para auditor yang sudah memiliki sertifikat sebagai Qualified Internal Auditor harus bertanggung jawab terhadap prestasi atau pengakuan yang telah diperoleh dengan menjunjung perilaku yang baik. Gelar yang diberikan kepada peserta sertifikasi menuntut peserta untuk menjadi individu-individu yang selalu patuh terhadap aturan-aturan yang berlaku selama menjadi auditor internal.

Peserta yang sudah mendapatkan Qualified Internal Audit harus menjauhkan diri dari segala bentuk kegiatan yang melanggar hukum, atau kegiatan-kegiatan yang dapat memicu adanya konflik. Peserta Qualified Internal Audit harus secara hati-hati untuk mengaplikasikan kemampuan yang dimiliki.

Materi Pendidikan dan Pelatihan Sertifikasi QIA

Materi sertifikasi Qualified Internal Audit meliputi pengetahuan dan kemampuan seorang auditor internal yang diberikan secara bertahap. Tahapan sertifikasi QIA mulai dari tingkat dasar, tingkat lanjutan dan tingkat manajerial. Sertifikat audit internal tingkat dasar akan diberikan kepada peserta yang sudah menguasai 10 materi yang dipelajari dengan melalui ujian. Ujian sertifikasi tingkat dasar diberikan dalam 2 jenjang pelatihan dan ujian yaitu tingkat dasar I dan II. Sama seperti halnya tingkat dasar, pada sertifikasi tingkat lanjutan diberikan 2 jenjang pelatihan dan ujian yaitu tingkat lanjutan I dan II. Sertifikat akan diberikan kepada peserta yang sudah menyelesaikan ujian yang mencakup 11 materi wajib yang harus dikuasai pada tingkat lanjutan. Pada tingkat manajerial materi akan diujikan secara tertulis dan menyeluruh. Peserta diminta untuk membuat makalah yang harus dipresentasikan di depan penguji yaitu anggota DSQIA.

Related Articles

Sertifikasi Qualified Internal Audit

Qualified Internal Audit atau QIA merupakan sertifikasi profesi di bidang audit internal yang dimana sertifikasi tersebut menunjukkan kualitas dan juga profesionalisme dari seseorang pemegang sertifikat tersebut. Sertifikat QIA juga dapat menunjukkan bahwa seseorang telah memiliki kualitas dan pengetahuan yang sama dengan internal audit skala internasional.

Tentang Sertifikat Qualified Internal Audit

ualified Internal Audit (QIA) – Internal audit atau audit internal mempunyai peranan penting bagi perjalanan sebuah perusahaan. Di era modern seperti sekarang ini, perkembangan sebuah manajemen organisasi perusahaan sangat membutuhkan peran dari audit internal. Dimana audit internal ini berperan sebagai pendukung manajemen perusahaan untuk mengontrol sistem manajemen perusahaan apakah berjalan sesuai rencana ataukah tidak.

Responses