Hal yang Perlu Diketahui Tentang Ujian Sertifikasi Internal Audit

Hal yang Perlu Diketahui Tentang Ujian Sertifikasi Internal Audit

Bagi Anda yang berencana untuk mendapatkan sertifikasi CIA atau Qualified Internal Audit dan belum pernah mengikuti ujian tersebut sebelumnya, Anda tentu ingin tahu tips dan trik untuk menghadapi ujian tersebut. Sekedar informasi, mengikuti ujian CIA merupakan hal yang gampang – gampang susah. Tetapi jika Anda mempersiapkan diri dengan matang, ujian tersebut tentu dapat Anda lewati dengan lancar. Berikut ini adalah beberapa tips dan trik yang dapat dicoba supaya Anda dapat melewati ujian CIA dalam waktu 4 bulan setelah melakukan pendaftaran.

Materi Umum Ujian CIA

Materi yang diujikan dalam ujian CIA atau Qualified Internal Audit secara umum akan melihat seberapa pemahaman Anda terhadap konsep dan aplikasi Governance, Kontrol, dan Risiko. Untuk itu, saat mempelajari materi silabus CIA, Anda sebaiknya tidak hanya sekedar membaca tetapi juga memahami maksud dari materi tersebut dan kaitkan dengan materi yang lain.

Beberapa pertanyaan dalam ujian CIA ada yang bersifat teknis. Contohnya adalah: Apa metode sampling yang cocok digunakan saat melakukan uji efektivitas internal kontrol? Selain itu, ada juga soal yang ingin menguji pemahaman Anda misalnya: Apa yang harus dilakukan oleh CAE pertama kali ketika ada permintaan konsultasi di pertengahan tahun dari Manajemen pada Internal Audit .

Menguasai Bahasa Inggris Menjadi Modal Penting

Sebagian besar materi – materi pada silabus CIA menggunakan bahasa Inggris karena IIA memang dirancang untuk level internasional. Untuk itu, memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik dapat menjadi modal yang sangat membantu. Agar dapat memahami materi dengan cepat, Anda setidaknya memiliki skor TOEFL minimal 500. Namun pada saat mendaftar ujian, Anda dapat memilih ingin ujian menggunakan Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia. Anda sebaiknya memilih pakai Bahasa Indonesia saja karena nanti Anda akan tetap mendapatkan soal versi Bahasa Inggris di jendela yang terpisah.

2Gambaran Pelaksanaan Ujian CIA

Ujian CIA atau Qualified Internal Audit dilakukan dengan sistem CBT atau Computer Based Testing. Di setiap meja ujian terdapat kamera CCTV sehingga tidak ada kesempatan untuk menyontek. Selain itu, semua barang bawaan Anda juga harus dititipkan sehingga peserta memang tidak boleh membawa apapun ke dalam ruangan tes. Di Jakarta, lokasi ujian CIA dapat dilakukan di Lab Komputer UI, Salemba yaitu di Perason Vue.

2.4.        Menjawab Semua Soal

Pastikan Anda menjawab semua soal yang muncul dalam ujian. Jika memang tidak tahu, Anda sebaiknya tetap mengisinya karena tidak ada pengurangan nilai jika salah. Selain itu, Anda juga perlu mengatur manajemen waktu dengan baik.

Mengerjakan Soal Latihan GLEIM

Mengerjakan soal – soal latihan dari GLEIM juga akan sangat membantu Anda dalam mempersiapkan diri mengenai materi dan manajemen waktu. Jika sudah selesai menjawab soal – soal tersebut dan masih tersisa waktu, periksa kembali jawaban Anda. Sebisa mungkin jangan keluar sampai waktu habis. Manfaatkan waktu yang ada semaksimal mungkin.

Waktu Belajar yang Efektif Untuk Persiapan CIA

Calon peserta ujian CIA sebaiknya meluangkan waktu sekitar 3 jam per hari untuk mempelajari materi ujian selama 20 minggu. Selain itu, materi yang dipelajari juga perlu diatur sesuai jadwal materi terdekat yang akan diuji. Contohnya, Anda dapat mempelajari Part 1 di pagi hari, Part 2 dipelajari siang hari, dan malam belajar Part 3. Tips belajar ini direkomendasikan untuk calon peserta dengan kompetensi rata-rata. Asumsikan diri Anda belum tahu apa-apa. Pasalnya jika Anda merasa sudah tahu, minat atau semangat belajar Anda menjadi berkurang.

Related Articles

Cara Menentukan Jadwal Belajar yang Efektif Untuk Persiapan Sertifikasi Internal Audit

a sudah memiliki latar belakang pendidikan yang memadai, berpengalaman di bidang audit internal, dan bekerja di bidang audit, maka sudah selayaknya Anda menyiapkan diri untuk mengikuti ujian CIA atau Qualified Internal Audit untuk mendapatkan sertifikat . Mendapatkan sertifikat CIA dapat menjadi tahap final untuk menjadi Internal Auditor yang bersertifikasi dan memulai karir yang lebih baik.

Bagaimana Agar Lulus Ujian CIA atau QIA Dengan Mudah?

Audit, tentu ada banyak hal yang harus dipersiapkan agar dapat melewati ujian tersebut dengan lancar dan mendapatkan sertifikat internal auditor. Belajar merupakan modal utama yang perlu disiapkan sejak jauh-jauh hari. Namun, bagi yang belum pernah mencoba mengikuti tes, Anda tentu penasaran apa saja persiapan dan materi yang harus dipelajari untuk ujian tersebut.

Manfaat Mendapatkan Sertifikasi Internal Audit

Sertifikasi Internal Audit atau QualifiedInternalAudit (QIA) merupakan sertifikasi yang setara dengan CIA. Saat ini ujian CIA cukup banyak diminati tidak hanya oleh para auditor professional tetapi organisasi dan busnis yang memerlukan auditor kompeten yang professional. Ketika seseorang dapat melewati sertifikasi internal audit dengan baik atau CIA, maka mereka memiliki kesempatan karir yang lebih baik dibandingkan sebelumnya

Format Ujian Sertifikasi Internal Audit Terbaru yang Wajib Diketahui

Ketentuan dan persyaratan seorang audit internal yang terus mengalami perkembangan juga berpengaruh terhadap rumusan kerangka kompetensi auditor internal. Perkembangan tersebut mendorong IIA untuk menilai ulang materi-materi yang diujikan dalam ujian sertifikasi CIA atau Qualified Internal Audit. Dalam job analysis yang dilakukan oleh IIA pada tahun 2011 silam, mereka menyimpulkan bahwa perlu dilakukan perubahan pada ujian sertifikasi CIA.

Responses